Tengaran – Dalam upaya peningkatan kualitas madrasah dan nilai akreditasi, MAN 4 Boyolali melakukan studi banding ke MAN 2 Kab. Semarang, pada Sabtu 08 Agustus 2021. Sebanyak 7 orang yang terdiri dari kepala madrasah, waka kurikulum, waka sarpras, waka humas, waka kesiswaan, staf pengajaran dan bendahara dipa hadir pukul 09.00 Wib di MAN 2 Kab. Semarang yang terletak di Kecamatan Tengaran Kabupaten Semarang. Disambut di Aula madrasah, para tamu difasilitasi beberapa susunan acara yang memfokuskan untuk pencapaian tujuan kedatangan para tamu. Mengawali sambutan, Plt Kepala MAN 2 Kab. Semarang, H. Munawir, S.Ag, M.Pd. memaparkan secara garis besar terkait dengan keberadaan madrasah dan strategi yang telah dilakukan madrasah ketika menghadapi akreditasi tahun 2020. “Kuncinya adalah seluruh warga madrasah memahami instrumen IASP 2020, diskripsi tugas yg jelas pada masing-masing komponen dan kerjasama tim” paparnya.
Sementara itu, Kepala MAN 4 Boyolali, Maryono, S.Pd, M.Pd. menyampaikan ucapan terima kasih atas kesempatan berkunjung dan sambutan yang diberikan oleh pihak MAN 2 Kab. Semarang. “Kami mengucapkan terimakasih atas sambutan yang begitu baik ini, kami harap dengan terselenggaranya acara ini akan meningkatkan kualitas dan nilai akreditasi MAN 4 Boyolali”, ungkapnya. Diharapkan kegiatan ini tidak berakhir hanya pada pertemuan ini, melainkan terus berlanjut pada kegiatan pertemuan lain.
Di akhir kunjungan, para tamu diajak berkeliling madrasah untuk melihat sarana dan prasarana yang dimiliki MAN 2 Kab. Semarang dan ramah tamah. (PAI)
2 komentar
Naya, Sunday, 8 Aug 2021
Semoga man 2 semarang dan man 4 boyolali tambah maju
PANJI ADAM INKIM,S.Pd, Friday, 13 Aug 2021
Amiin