Tingkatkan Kesehatan Siswa : Man 2 Semarang (Tengaran),  Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang, dan Puskesmas Tengaran  Gelar Sosialisasi dan Pemeriksaan Kesehatan

Tengaran – Tingkatkan kesehatan siswa: Man 2 Semarang (Tengaran), Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang dan Puskesmas Tengaran gelar sosialisasi dan pemeriksaan kesehatan, yang diikuti oleh seluruh siswa kelas sepuluh pada Rabu 6 September 2023.

Kegiatan yang merupakan wujud hubungan yang baik antara Man 2 Semarang (Tengaran), Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang, dan Puskesmas Tengaran bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang pentingnya kesehatan dan mendorong gaya hidup sehat di kalangan siswa berlangsung dengan penuh semangat, terlihat dari keceriaan wajah siswa pada saat mengikuti rangkaian kegiatan tersebut. Beberapa guru dan pegawai madrasah yang tidak ada jadwal mengajar dan sedang tidak memiliki kesibukan juga ikut mengikuti kegiatan tersebut.

Kegiatan diawali dengan senam bersama di lapangan utama madrasah, dilanjutkan dengan sarapan bersama. Setelahnya siswa mengikuti kegiatan sosialisasi di masjid madrasah dan pemeriksaan di aula madrasah. Dalam acara sosialisasi, siswa mendapatkan informasi mengenai pentingnya menjaga kesehatan, pola makan seimbang, olahraga, dan kebiasaan hidup bersih. Dengan materi yang interaktif dan menyenangkan, para siswa dapat lebih memahami bagaimana kesehatan yang baik dapat berkontribusi pada kualitas hidup mereka. Pada kegiatan ini siswa putri juga diberikan Tablet Tambah Darah (TTD) secara gratis oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Semaarang, dan dilakukan kegiatan meminum tablet bersama.

Selain sosialisasi, pemeriksaan kesehatan juga dilakukan secara gratis oleh tim medis dari Puskesmas Tengaran. Para siswa menjalani pemeriksaan kesehatan umum seperti pemeriksaan mata, mulut, telinga, tekanan darah, dan gula darah. Hasil pemeriksaan ini akan memberikan gambaran umum tentang kondisi kesehatan siswa dan dapat menjadi acuan untuk perawatan lebih lanjut jika diperlukan.

Kepala Man 2 Semarang (Tengaran) Pak Imam Mursid, menyambut baik kerjasama ini dan mengatakan, “Kesehatan adalah aset berharga bagi siswa kita. Dengan melakukan sosialisasi dan pemeriksaan kesehatan ini, kita berharap siswa dapat lebih peduli terhadap kesehatan mereka dan memiliki gaya hidup yang sehat.”

Program sosialisasi dan pemeriksaan kesehatan ini diharapkan dapat menjadi contoh yang baik bagi madrasah atau sekolah lain dalam upaya meningkatkan kesehatan siswa. Semoga melalui langkah-langkah seperti ini, generasi muda dapat tumbuh dan berkembang dengan lebih sehat dan bugar untuk masa depan yang lebih baik. (PAI).